Rabu, 8 Oktober 2025

Konflik Palestina Vs Israel

Demo di Kedubes AS, Bachtiar Nasir Mengaku Tak Percaya Janji Damai Israel dan Amerika

Aktivis pro Palestina yang ada di Indonesia tidak percaya dengan kesepakatan damai antara Israel dan Hamas, yang diinisiasi Donald Trump

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
Tribunnews.com/ Danang Triatmojo
AKSI PRO PALESTINA - Aksi unjuk rasa dukungan untuk Palestina dan perlawanan terhadap genosida Israel berlangsung di depan Kedutaan Besar AS, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Selasa sore (7/10/2025). 

Seorang orator yang bersuara di atas mimbar menyampaikan aksi ini sengaja dipusatkan di depan Kedubes AS karena Amerika Serikat adalah negara yang jelas dan nyata mendukung tindakan agresi militer Israel di Gaza. 

AS lanjutnya, juga menjadi negara yang menyumbang 300 triliun rupiah untuk melancarkan genosida terhadap rakyat Palestina

Ustaz Felix dalam orasinya menyampaikan bahwa parade armada Global Sumud Flotilla bukan hanya punya misi menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi rakyat Gaza, tapi juga menjadi simbol untuk mendobrak blokade Israel yang selama ini mengungkung Gaza. 

Sekaligus menunjukkan kepada dunia bahwa tindakan Israel adalah salah dan melanggar hak asasi kemanusiaan. 

"Tapi (juga) secara pemikiran, dan mereka sudah berhasil, termasuk seperti kita sekarang di sini," kata Ustaz Felix. 

 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved