Sejumlah Tokoh Melayat ke Rumah Duka Istri Wiranto di Jaktim, Sutiyoso hingga Eks Kepala BIN
Sejumlah tokoh nasional tampak hadir melayat ke rumah duka almarhumah Hj. Rugaiya Usman istri Wiranto.
Ia pun mengatakan, nantinya jenazah sang istri akan diterbangkan menggunakan pesawat melalui Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta menuju Solo Jawa Tengah sekira pukul 07.00 WIB.
Setibanya di Solo lanjut Wiranto jenazah Rugaiya akan langsung diberangkatkan ke area pemakaman Delingan.
"Dan dari Lapangan terbang Adi Sumarno Solo akan langsung ke makam Delingan Karanganyar untuk dimakamkan," jelasnya.
Selain itu Wiranto juga menuturkan bahwa pihak keluarga mempersilakan para kerabat yang ingin ikut mengantar jenazah hingga pemakaman di Karanganyar.
Baca juga: Jenazah Rugaiya Usman Istri Wiranto Akan Dimakamkan di Delingan Karanganyar Jateng Senin Pagi
Kata dia, pihak keluarga sampai menyediakan 54 kursi di pesawat untuk nantinya bisa ditumpangi para kerabat yang ingin turut serta.
"Siapapun nanti yang akan berminat untuk bersama-sama keluarga ke sana mohon mendaftarkan diri ke panitia supaya nanti bisa dipastikan jumlah seatnya," pungkasnya.
Sebagai informasi, Istri dari Penasihat Khusus Presiden Indonesia Bidang Politik dan Keamanan, Jenderal TNI (Purn) Wiranto yakni Hj. Rugaiya Usman Wiranto meninggal dunia pada hari ini Minggu (16/11/2025) pukul 15.55 WIB di Bandung. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.