Minggu, 9 November 2025

Woman Supporting Woman, Para Mama Kini Punya Komunitas untuk Jadi Mom Influencer

Saat ini 'woman supporting woman' menjadi istilah yang tidak asing bagi para kaum hawa yang menyadari betapa pentingnya diri mereka.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Wahyu Aji
istimewa
Komunitas Moms Kids Adventure (MKA) menggelar 'Family Gathering Semarak Kemerdekaan' di Puncak, Bogor, Jawa Barat, pada 13 dan 14 Agustus 2023. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat ini 'woman supporting woman' menjadi istilah yang tidak asing bagi para kaum hawa yang menyadari betapa pentingnya diri mereka.

Istilah ini digunakan sebagai bentuk dukungan bagi sesama wanita untuk mensyukuri dan merayakan pencapaian dalam hidup.

Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, tidak dapat dipungkiri bahwa kian banyak komunitas yang lahir di dunia maya dan diperuntukkan secara khusus bagi para mama.

Saat seorang wanita menjalani fase selanjutnya dalam hidup, yakni menjadi seorang ibu, tentu tidak ada salahnya bergabung menjadi bagian dari komunitas.

Karena biasanya, selain memperoleh ilmu baru, para mama juga dapat menambah relasi sekaligus mendapatkan supporting system dari teman-teman seperjuangan lainnya.

Perlu diingat, kreativitas yang dimiliki kaum hawa tidak akan terhenti begitu saja setelah menjadi seorang ibu.

Mereka tetap bisa mengekspresikan karya dalam bentuk apapun, tidak terbatas pada status baru yang disandangnya.

Menariknya, dari komunitasi para mama ini banyak lahir Mom Influencer yang dapat memberikan inspirasi terkait banyak hal, mulai dari pola parentig hingga bakat terpendam yang ada pada diri tiap 'mama'.

Terkait bakat, minat dan hobi ini, Mom Influencer yang gemar membuat konten atau sekadar tertarik dengan dunia konten digital mungkin akan melirik komunitas Moms Kids Adventure (MKA) yang memiliki tagline 'Berpetualang Bersama Anak'.

Komunitas ini hadir di Indonesia sebagai wadah bagi para moms konten kreator yang hobby traveling, kuliner serta mengeksplorasi pariwisata di Indonesia. 

Meski baru seumur jagung karena terbentuk pada 12 Juli lalu, komunitas ini telah memiliki puluhan member.

Ira Paranita selaku Head of Community Mom Kids Adventure mengatakan MKA sengaja menggelar 'Family Gathering Semarak Kemerdekaan' selama dua hari di Puncak, Bogor, Jawa Barat, pada 13 dan 14 Agustus 2023 untuk merayakan terbentuknya komunitas ini.

Baca juga: Ground Breaking Woman And Child Cancer Care Building Di Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta

"Dengan bergabung menjadi suatu komunitas, kita akan punya kesempatan lebih untuk bisa banyak bekerja sama dengan brand," kata Ira.

Komunitas ini, kata dia, berkomitmen untuk tidak hanya sekadar membangun komunitas untuk berkumpul, namun juga membangun Ukhuwah Islamiyah agar terjalin solidaritas yang tinggi dan saling support dalam banyak kegiatan positif.

Untuk Mom Influencer yang hobi membuat monten digital travel dan kuliner, komunitas ini juga membuka peluang untuk brand yang ingin bekerja sama dalam bidang pariwisata maupun kuliner untuk menjangkau lebih banyak tempat.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved