ASN Bengkulu Ungkap Alasan Injak Al-Quran: Ditantang Sumpah oleh Pacar
ASN Vita Amalia Kepahiang viral injak surat Yasin, minta maaf, jalani pemeriksaan 3 jam di Inspektorat.
Dalam keadaan seperti itu, sang pacar kemudian menuduhnya selingkuh, dan menantang sumpah dengan injak Al-Quran.
"Dan itu bukan Al-Quran utuh, tapi surat yasin. Setelah itu saya langsung nangis, dan salat taubat," kata Vita.
Vita mengatakan jika video tersebut juga tidak siaran langsung, atau dikirimkan untuk konsumsi publik.
Video tersebut hanya untuk dirinya dan sang pacar, serta tidak disebarkan ke pihak lain.
"Jadi video itu bukan aku yang viralkan. Itu (yang menyebarkan), mantan pacar aku yang dalam lapas," kata dia.
Vita juga menegaskan tidak ada maksud dirinya untuk menistakan agama. Video tersebut dibuat hanya untuk membuktikan kepada sang pacar, bahwa dirinya tidak melakukan yang dituduhkan.
"Dan saya juga sudah berencana melaporkan ke pihak kepolisian yang menyebarkan video tersebut," ungkap dia.
Diperiksa 3 Jam
Vita sendiri sudah diperiksa Inspektorat Kepahiang pada Senin (13/10/2025) siang.
Pantauan TribunBengkulu.com, Vita diperiksa dari pukul 09.00 WIB pagi, dan baru keluar gedung inspektorat sekitar pukul 12.15 WIB.
Vita juga bersedia memberikan pernyataan dan menjawab pertanyaan awak media yang sudah menunggu.
Menurut Vita, saat pemeriksaan, dirinya diberikan pertanyaan oleh tim pemeriksa seputar video yang viral.
"Saya tadi ditanya seputar video itu, kronologinya," ujar Vita kepada TribunBengkulu.com, Senin (13/10/2025).
Vita juga menegaskan video tersebut dibuat karena ada permasalahan pribadinya dengan sang pacar.
Karena permasalahan tersebut, dirinya melakukan sumpah, dan merekam sumpah tersebut dengan video untuk dikirimkan ke sang pacar yang ada di Lapas Bengkulu.
Orang Tua Sakit Hati Anaknya Dianiaya Ibu Kepsek usai Ketahuan Merokok, Berakhir Didemo Siswa |
![]() |
---|
Misteri Sosok Pria Cek In Bersama Wanita Hamil di Palembang, Suami Sah Ingin Pelaku Dihukum Berat |
![]() |
---|
5 Populer Regional: Wanita Hamil Tewas Terikat di Kamar Hotel - Viral ASN Bengkulu Injak Al Quran |
![]() |
---|
Suami yang Diduga Keracunan Gas di Solok Sudah Membaik, tapi Belum Bisa Banyak Bicara |
![]() |
---|
5 Fakta Viral Video Oknum ASN di Kepahiang Bengkulu Injak Al Quran, Vita Minta Maaf, Direspons Pemda |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.