Detik-Detik Ibu di Jember Tewas Dipukul Pakai Alat Vulkanisir Ban oleh Anak Sendiri
Inilah kronologi anak bunuh ibu kandung di Jember, Jawa Timur pakai alat vulkanisir ban. Pelaku emosi saat ditanyai korban
Tak butuh lama, polisi langsung datang dan menangkap pelaku.
"Motif pembunuhan itu, tersangka kesal karena kerap sekali dimarahi oleh korban (ibu kandungnya)," urainya.
Atas tindakannya itu, pelaku dijerat dengan pasal 338 Subsider pasal 351 ayat 3 Kitab Undang-undang Hukum Pidana tentang pembunuhan.
Dibunuh saat Peringatan Kematian sang Suami
Oki Daniar, Kepala Dusun Kertonegoro, mengatakan Susiyanti tewas di tangan anaknya sendiri setelah peringatan enam hari meninggalnya sang suami.
Bahkan, nenek pelaku atau ibu korban juga belum lama meninggal dunia.
"Ibu korban 40 hari lalu telah meninggal, dan ayahnya (pelaku) juga baru meninggal lima hari yang lalu," ujar Oki, dikutip dari TribunJatim.com.
Korban dan suaminya belum bercerai resmi, tetapi mereka pisah rumah sejak dua tahun terakhir.
Susiyanti juga dikenal sebagai sosok yang sabar.
"Korban juga dikenal sabar dan telaten, karena memang tidak bekerja, hari-harinya hanya merawat ayahnya dan juga si Imam (pelaku)," kata Oki.
Oki menuturkan pendapatan korban selama ini dari anak bungsunya, sementara pelaku hanya menganggur.
Baca juga: 4 Fakta Pria Penganggur Bunuh Ibu Kandung di Jember, Pelaku Andalkan Pemberian Korban
"Dan si Imam ini makannya harus dikirim sama ibunya. Korban dan tersangka tinggal beda rumah, tapi masih bersebelahan," ujarnya.
Pelaku, lanjut Oki, tidak pernah bergaul dengan warga sekitar, apalagi setelah bercerai dengan istrinya lima tahun lalu.
"Tidak bisa diajak komunikasi, dia sering berdiam diri dan jarang komunikasi dengan keluarga maupun tetangga," lanjut Oki, dikutip dari TribunJatim.com.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Kronologi Anak Bunuh Ibu di Jember Pakai Besi Tambal Ban, Bermula Antar Makanan dan Tanya Tahlilan
(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunJatim.com, Imam Nawawi)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.