Tawuran di Kuburan Beroangin Dimanfaatkan Warga untuk Live TikTok, Banyak dapat Gift
Keduanya saling serang di areal pekuburan Utara Kota, menggunakan batu, petasan hingga anak panah.
"Alhamdulillah, pada saat ini sudah aman dan terkendali. Kita dari petugas bisa kuasai wilayah," Kanit Jatanras Polrestabes Makassar, AKP Hamka.
Hamka menuturkan, meskipun situasi sudah kondusif, petugas tetap melakukan penyisiran di sejumlah titik rawan bentrokan.
Namun para pelaku telah lebih dulu membubarkan diri saat mengetahui kedatangan polisi.
"Tapi mungkin karena mengetahui ada petugas masuk ke lokasi, sehingga mereka terlebih dahulu membubarkan diri," ujarnya.
Dalam penyisiran tersebut, polisi menemukan beberapa barang bukti berupa bekas petasan dan sejumlah anak panah busur yang berserakan di sekitar lokasi bentrokan.
"Kalau barang bukti yang diamankan, kami cuma menemukan bekas petasan yang digunakan," ungkap Hamka.
"Kemudian ada beberapa anak panah busur juga ditemukan di sekitar lokasi kejadian," lanjutnya.
Ia mengungkapkan bahwa bentrokan antar kelompok pemuda di wilayah itu kerap terjadi dalam beberapa minggu terakhir.
Meski demikian, pihak kepolisian terus bersiaga untuk mencegah konflik serupa terulang.
"Untuk minggu-minggu ini, sering memang terjadi perang kelompok di sini. Tetapi ketika kami dari Polres senantiasa hadir untuk membackup polres jajaran," ungkapnya.
Terkait motif tawuran, Hamka mengaku pihaknya masih terus melakukan penyelidikan.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Tawuran Warga di Areal Pekuburan Beroangin Makassar Jadi Konten Live TikTok Berburu Gift
| BBM Kosong di SPBU Swasta, Pramuniaga Live Tiktok Jajakan Makanan dan Minuman |
|
|---|
| Hakim Melarang Live TikTok saat Sidang Kasus Nikita Mirzani |
|
|---|
| Curhat Chikita Meidy Rugi Ratusan Juta Rupiah saat Live Tiktok Dinonaktifkan |
|
|---|
| Wamenkomdigi Nezar Patria: Penutupan Fitur Live TikTok Bukan Instruksi Pemerintah |
|
|---|
| Sampai Kapan Fitur Live TikTok Nonaktif? Begini Penjelasan Wamenkomdigi |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.