Selasa, 28 Oktober 2025

Official Teaser Justice League: The Snyder Cut Telah Rilis, Bakal Jadi 4 Bagian

Official teaser dari film Justice League: The Snyder Cut telah resmi dirilis. Bakal hadir dalam mini seri

HBO Max
Justice League versi Snyder Cut segera dirilis di HBO Max. 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah penantian panjang, akhirnya DC akan merilis Justice League versi sutradara Zack Snyder atau Snyder Cut.

Teaser perdananya Snyder Cut juga telah resmi dirilis hari ini, Minggu (23/8/2020).

Dalam teaser yang telah dirilis, terlihat beberapa rekaman filmnya yang telah tayang sebelumnya.

Baca: Eksekutif HBO Max Sebut Justice League versi Zack Snyder Akan Rilis Awal Tahun 2021

Justice League versi Snyder Cut segera dirilis di HBO Max.
Justice League versi Snyder Cut segera dirilis di HBO Max. (HBO Max)

Meski begitu, dalam trailer tersebut terlihat banyak potongan dari Snyder Cut.

Dalam trailer berdurasi 2 menit tersebut, terlihat beberapa potongan gambar yang terlihat lebih kelam dari film yang telah dirilis sebelumnya.

Tak hanya itu, terlihat juga karakter iris West dan Darkseid dalam teaser tersebut.

Bahkan, ada potongan gambar yang menunjukkan Superman mengenakan kostum hitamnya.

Superman juga terlihat bertarung dengan Steppenwolf dan Parademons.

Superman
Superman (HBO Max)

Jadi Mini Seri

Diberitakan Screenrant.com, Justice League versi Zack Snyder ini akan hadir dalam mini seri.

Film yang akan debut di HBO Max ini bakal hadir dalam empat bagian.

Dikutip Tribunnews.com dari Collider, masing-masing bagian filmnya akan berdurasi satu jam.

Hal itu disebut dapat mengurangi kebosanan penonton dalam menonton sebuah film.

Zack juga mengatakan bakal menghadirkan banyak scene tentang Cyborg (Ray Fisher) dalam film ini.

Sangat berbeda dari garapan Joss Whedon.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved