Sabtu, 8 November 2025

Perceraian Raisa dan Hamish Daud

Putuskan Cerai, Hamish Daud Ungkap Tak Ada Perebutan Harta dengan Raisa

Perceraian Hamish Daud dan Raisa Andriana berlangsung secara damai dan kekeluargaan. Dipastikan tidak ada rebutan harta gana-gini.

Instagram @hamishdw
PERCERAIAN ARTIS - Potret romantis Raisa dan Hamish Daud dalam balutan cahaya senja. Kini, kenangan itu menjadi bagian dari perjalanan yang mereka pilih untuk akhiri dengan bijak. Perceraian Hamish Daud dan Raisa Andriana berlangsung secara damai dan kekeluargaan. Dipastikan tidak ada rebutan harta gana-gini. 

Ringkasan Berita:
  • Hamish Daud menegaskan proses cerainya dengan Raisa berjalan damai.
  • Termasuk pembagian harta bersama atau gana-gini, dibicarakan secara kekeluargaan.
  • Bagi Hamish, kerjasama untuk anak jadi utama. Tidak ada perebutan harta yang didapat selama pernikahan.

 

 


Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Proses perceraian antara Hamish Daud dan Raisa Andriana berlangsung secara damai dan kekeluargaan. 

Termasuk urusan harta bersama atau gana-gini keduanya memilih menyelesaikan secara kekeluargaan.

Baca juga: Klarifikasi Lengkap Hamish Daud Tentang Perceraiannya dengan Raisa hingga Tentang Sabrina Alatas

Hamish menegaskan tidak ada perebutan harta di antara mereka.

“Harta kita share-share aja," ujar Hamish di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (8/11/2025).

Lebih lanjut, Hamish lebih mementingkan tumbuh kembang putrinya apabila mereka sudah resmi bercerai.

Baca juga: Hamish Daud Cari Penyebar Fitnah terhadap Dirinya

"You know, yang penting anak kita dijaga, kita jaga,” ucap Hamish. 

Menurutnya, keputusan bercerai disepakati secara baik-baik.

Ia juga menyebut, hubungan baik dengan Raisa akan terus dipertahankan meski sudah berpisah secara hukum.

“Kita jaga hubungan banget, karena untuk selamanya kan dia bukan cuma istri, kita co-parenting,” katanya.

Ia menegaskan, meski berpisah, dirinya dan Raisa tetap bekerja sama untuk mengurus anak mereka.

“Kita kerja bersama untuk besarin anak kita bersama,” ungkapnya.

Hubungan Baik, Hamish Daud Masih Serumah dengan Raisa atau Pisah? 

Penyanyi Raisa Andriana absen alias tak hadiri sidang cerai perdananya dengan Hamish Daud di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (3/11/2025).
Penyanyi Raisa Andriana absen alias tak hadiri sidang cerai perdananya dengan Hamish Daud di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (3/11/2025). (instagram)

Berulangkali Hamish Daud menegaskan jika hubungannya dengan Raisa saat ini dikatakan Hamish Daud tetap berjalan baik demi sang anak.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved