Jumat, 14 November 2025

Perceraian Artis

Hadiri Sidang Cerai, Angbeen Rishi Ungkap Komunikasinya dengan Adly Fairuz

Angbeen Rishi hadir di sidang perceraiannya dengan Adly Fairuz, Kamis (13/11/2025). Ia mengungkap kondisi komunikasinya dengan sang aktor.

Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah
ANGBEEN RISHI CERAI - Angbeen Rishi hadir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan untuk menjalani sidang cerainya dari Adly Fairuz, Kamis (13/11/2025). Angbeen mengungkap kondisi komunikasinya dengan Adly Fairuz. 

Dede Rika Nurhasanah mengatakan Angbeen telah melayangkan gugatan cerai terhadap sang suami sejak 23 Oktober 2025 lalu. 

Sidang perdana perceraian Angbeen dan Adly Fairuz digelar pada 6 November. 

"Terdaftar tanggal 23 Oktober 2025. Sidang pertamanya tanggal 6 November 2025."

"(Yang mengajukan) AR, istri," tandas Dede Rika Nurhasanah. 

Agenda sidang perdana perceraian tersebut adalah mediasi. 

Proses mediasi dapat dilakukan jika Angbeen dan Adly Fairuz hadir dalam persidangan. 

Namun, jika salah satu dari keduanya tidak menghadiri sidang perdana perceraian, maka akan dilakukan pemanggilan.

"Kalau dua-duanya hadir, mediasi. Tapi kalau salah satu tidak hadir, maka dipanggil," jelas Dede Rika Nurhasanah.

Adapun mengenai isi gugatan perceraian, pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan enggan memberikan informasinya. 

"Sudah dari awal kami sampaikan, kami tidak bisa memberikan informasi tentang isi gugatan (cerai)," tegasnya. 

Angbeen Rishi dan Adly Fairuz menikah pada 28 Maret 2020 di tengah wabah Covid-19.

Pernikahan pasangan yang terpaut jarak usia 10 tahun itu digelar secara tertutup dan hanya dihadiri oleh keluarga terdekat.

Baca juga: Angbeen Rishi Gugat Cerai Adly Fairuz ke PA Jaksel, Sidang Perdana 6 November 2025 

Dari pernikahan ini, Angbeen dan Adly Fairuz dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Ardashir Behrouz Al Barraq yang lahir pada 1 Januari 2021. 

Selama ini, kehidupan rumah tangga Angbeen Rishi dan Adly Fairuz terlihat adem ayem dan jauh dari rumor negatif.

Meski kini dikabarkan tengah proses cerai, baik Angbeen maupun Adly Fairuz masih saling mengikuti di akun media sosial Instagram pribadi mereka.

(Tribunnews.com/Indah Aprilin/Nurkhasanah)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved