MotoGP
Perasaan Campur Aduk Miguel Oliveira sebagai Jagoan Tuan Rumah di MotoGP Portugal 2025
Perasaan pilu dan campur aduk Miguel Oliveira sebagai rider jagoan tuan rumah dalam gelaran balap bertajuk MotoGP Portugal 2025.
"Setiap kali saya mengunjungi lintasan ini, ada semacam nostalgia tentang kemenangan yang saya raih di sini pada musim pertama," ujar Oliveira.
"Jelas, setiap musim Anda datang, Anda semacam bermimpi untuk mencapai hal yang sama, tetapi setiap tahun ada tantangan yang berbeda dan kesulitan yang berbeda, saya akan katakan, dan tahun ini tidak berbeda."
"Merupakan kebahagiaan besar bagi saya untuk tampil di hadapan penggemar di kandang dan balapan di MotoGP. Ini adalah dorongan ekstra bagi saya datang sebagai satu-satunya pembalap Portugal di grid. Jadi, saya pasti akan memberikan yang terbaik seperti biasa, tapi yang ini mungkin sedikit lebih ekstra," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Niken)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.