Rieke Diah Pitaloka Bongkar Praktik Pengiriman TKI Ilegal ke Arab Saudi
Ada lebih dari 1600 orang dikirimkan sebagai tenaga kerja ke Arab Saudi tanpa dokumen resmi, oleh sebuah perusahaan di Jeddah.
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR RI Rieke Diah Pitaloka membongkar perusahaan yang diduga mengirimkan TKI tanpa surat surat resmi.
Ia menyampaikannya dalam jumpa pers di Ruang Wartawan Gedung Nusantara III DPR RI, Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Senin (30/1/2017).
Pemeran Oneng dalam serial komedi "Bajaj Bajuri" itu menjelaskan, ada lebih dari 1600 orang dikirimkan sebagai tenaga kerja ke Arab Saudi tanpa dokumen resmi, oleh sebuah perusahaan di Jeddah.
"Mereka mengajukan visa ke kedutaan Saudi di Jakarta atas nama perusahaan Team Time For Recruitment For Domestic Workers yang berada di Jeddah," kata Rieke Diah Pitaloka.
Pengiriman TKI tersebut, menurut dia, disinyalir visanya dikeluarkan tanpa menggunakan perjanjian kerja, yang dilegalisir oleh kementerian luar negeri Arab Saudi, kamar dagang Arab Saudi, dan kedutaan atau konsulat di Arab Saudi.
Ia menambahkan hal tersebut telah melanggar Keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi No.260 Tahun 2015 tentang penghentian penempatan dan pengiriman tenaga kerja ke negara-negara Timur Tengah.(*)