4 Klaim Obat Pelangsing Ini Tidak Terbukti
Obat pelangsing kerap menjanjikan dapat menurunkan berat badan tanpa harus bersusah payah.
Protein, serat, dan lemak lah yang membuat Anda kenyang. Suplemen atau obat pelangsing tidak. Atur pola makan Anda dengan benar.
Inilah contoh sederhana menu makan sehari yang sehat dan bisa membantu Anda mencapai tujuan langsing: Telur rebus (protein dan lemak) dan satu atau dua porsi buah dan sayur (serat) untuk sarapan.
Setengah porsi nasi merah, dada ayam bakar tanpa kulit (lemak dan protein) dan satu atau dua porsi sayur segar (serat) untuk makan siang. Segenggam kacang-kacangan rebus (lemak, serat protein) untuk camilan sore.
Setengah porsi nasi merah (karbohidrat, serat) dan ikan ukuran sedang (lemak, protein) dan sayur (serat) untuk makan malam.