Jumat, 21 November 2025

5 Fakta MRT Jakarta Alami Gangguan Operasional Imbas Pohon Tumbang di Jalan Sisingamangaraja

Lima fakta pohon yang tumbang menimpa jalur rel MRT Jakarta sampai atap penutupnya mengalami kerusakan parah pada Kamis (20/11/2025).

Tribunnews.com/Danang Triatmojo
POHON TUMBANG - Pohon Mahoni berdiameter 3,5 diameter dengan tinggi 20 meter tumbang melintang hingga menghujam penutup jalur MRT Jakarta yang tepat berada di depannya. Kejadian ini terjadi di Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, Kamis siang (20/11/2025). 

Rendy Primartantyo menyebut, perusahaan masih menunggu selesainya proses perbaikan yang tengah dilakukan tim teknis di lapangan.

“Untuk kapannya, kami sedang berkoordinasi. Saat ini masih teman-teman dari operasional, dari konstruksi semua sedang bekerja untuk semaksimal mungkin berusaha memberikan pelayanan terbaik,” kata Rendy di lokasi, Kamis.

Petugas teknis saat ini fokus membersihkan area yang tertimpa pohon dan melanjutkan perbaikan kerusakan. 

Menurutnya, estimasi waktu penanganan diperkirakan mencapai empat hingga enam jam. 

“Mungkin dalam empat sampai enam jam ke depan akan dilakukan pembersihan terlebih dahulu dari sisa-sisa pohon, kemudian kerusakan-kerusakan di atap lintasan kami, karena ini peralihan dari elevated ke underground,” terangnya.

(Tribunnews.com/Deni/Nitis/Danang)

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved