Senin, 10 November 2025

Pria di Cianjur Diduga Lompat ke Sungai, setelah Dicari Ternyata Lagi di Rumah Teman

Seorang pria tinggalkan surat wasiat dan disebut terjun ke sungai. Setelah dicari selama dua hari, ternyata lagi di rumah temannya

Kantor SAR Bandung via TribunJabar.id
DITEMUKAN SELAMAT - Herman (26) pemuda di Kabupaten Cianjur yang sebelumnya dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Cisokan, Cianjur telah ditemukan dalam kondisi selamat di rumah temannya di Sukabumi. Seorang pria tinggalkan surat wasiat dan disebut terjun ke sungai pada Selasa (4/11/2025) lalu. 

Seorang pria menulis surat wasiat untuk akhiri hidup.

Surat wasiat tersebut, ditemukan bersama motornya pada Minggu (8/6/2025).

Dalam surat tersebut, ia berpesan untuk memberitahu keluarganya bahwa ia sengaja lompat dari jembatan.

Namun, pihak kepolisian mencium adanya kejanggalan.

Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widyana mengatakan bahwa pemancing di sungai tempat ditemukannya surat wasiat korban tak mendengar adanya orang yang terjun ke sungai.

"Namun, hasilnya terdapat kejanggalan. Dari keterangan para pemancing di bawah jembatan atau di TKP, tidak mendengar suara orang terjun ke air sungai," ungkapnya, dikutip dari TribunJogja.com.

Lalu pada keesokan harinya, pria bernama OIB ditemukan tengah makan di warung soto.

Setelah diselidiki, ternyata pria tersebut rutin perawatan di poli kejiwaan di salah satu rumah sakit di DI Yogyakarta.

"Sampai saat ini, kami masih mendalami alasan yang bersangkutan melakukan perbuatannya," tutup Jeffry.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Akhir Drama Sungai Cisokan Sumedang, Herman Penulis Surat Wasiat Ditemukan Selamat, Bukan Tenggelam dan di TribunJogja.com dengan judul Viral Warga Sleman Tulis Surat Lompat dari Jembatan Kretek Bantul, Ditemukan Sehat di Warung Soto

(Tribunnews.com, Muhammad Renald Shiftanto)(TribunJabar.id, Kiki Andriana)(TribunJogja.com, Neti Istimewa Rukmana)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved