Pakubuwana XIII Meninggal Dunia
Pakai Lagu Ular Berbisa, GKR Timoer Tanggapi Tedjowulan Ngaku Dijebak Restui Hangabehi Jadi PB XIV
Putri sulung Pakubuwono XIII, GKR Timoer, menanggapi pernyataan KGPA Tedjowulan yang mengaku dijebak di acara penobatan KGPH Hangabehi sebagai PB XIV.
"Ya belum sah (penobatan dua kubu). (Maha Menteri menjadi Raja Ad Interim) sampai penobatan (yang sah)," pungkasnya, masih dari TribunSolo.com.
GKR Timoer Pastikan Jumenengan Gusti Purbaya Tetap Digelar
Meski LDA Keraton Solo menobatkan KGPH Hangabehi sebagai Pakubuwono XIV yang artinya menjadi saingan Gusti Purbaya atau KGPAA Hamangkunegoro, GKR Timoer Rumbai tetap memastikan prosesi jumenengan tetap digelar pada Sabtu (15/11/2025) besok.
Ia mengatakan prosesi jumenengan Gusti Purbaya sebagai Pakubuwono XIV akan tetap berjalan sesuai dengan rencana.
"Masih berjalan. Nanti kita pikirkan. Masih tetap sudah 70 persen berjalan. Tetap seperti upacara adat yang kita jalankan," tegasnya, Kamis (13/11/2025), dilansir TribunSolo.com.
Sebelumnya, GKR Timoer bersama adik-adiknya sempat menggeruduk Sasana Handrawina yang menjadi lokasi penobatan KGPH Hangabehi sebagai Pakubuwono XIV.
Dalam kesempatan itu, GKR Timoer sempat terlibat debat panas dengan Ketua LDA Keraton Solo yang juga tantenya sendiri, GKR Wandansari atau Gusti Moeng.
Baca juga: Rekam Jejak Gusti Purbaya Deklarasi Jadi Raja Solo: Kasus Tabrak Lari hingga Nyesal Gabung Republik
"Gusti Timoer dan adik-adiknya menyerbu Handrawina tempat acara kita. Mereka mengatakan acara ini bertentangan dengan komunikasi internal mereka sebelumnya."
"Saat ini masih terjadi perdebatan antara Gusti Timoer dan Gusti Moeng," jelas putra Pakubuwono XII, KGPH Suryo Wicaksono, Kamis, dikutip dari TribunSolo.com.
Diketahui, muncul dualisme penerus takhta Keraton Solo setelah LDA menobatkan KGPH Hangabehi sebagai Pakubuwono XIV, Kamis.
Padahal, Gusti Purbaya sebagai putra mahkota, telah lebih dulu mendeklarasikan diri sebagai penerus almarhum sang ayah.
Deklarasi itu disampaikan Gusti Purbaya di hadapan jenazah Pakubuwono XIII, Rabu (5/11/2025), sebelum diberangkatkan menuju Kompleks Makam Raja-raja Mataram di Imogiri, Bantul, DI Yogyakarta.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, TribunSolo.com/Ahmad Syarifudin)
Pakubuwana XIII Meninggal Dunia
| Sosok GKR Timoer, Putri Sulung PB XIII Tolak KGPH Hangabehi Jadi PB XIV, Pernah Renggang dengan Ayah |
|---|
| Sosok KGPH Hangabehi, Dinobatkan Jadi Pakubuwono XIV oleh LDA Keraton Solo, Saingan Gusti Purbaya |
|---|
| Tak Tunggu 40 Hari Wafatnya Pakubuwono XIII, GKR Timoer: Jumenengan Raja Solo Digelar Secepatnya |
|---|
| Rekam Jejak Gusti Purbaya Deklarasi Jadi Raja Solo: Kasus Tabrak Lari hingga Nyesal Gabung Republik |
|---|
| Jokowi Ikut Bicara soal Potensi Konflik Penerus Tahta Keraton Solo, Minta Semua Pihak Jaga Kerukunan |
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.