Kemenkop Dorong Keberlanjutan Peningkatan Kapasitas Produksi KMP di Sulsel
Kegiatan sosialisasi peningkatan kapasitas produksi ini bertujuan untuk dapat mendorong peningkatan produksi komoditas unggulan pertanian
Data terbaru Kementerian Koperasi menunjukkan di Indonesia telah terbentuk 82.707 KDKMP berbadan hukum. Di Provinsi Sulawesi Selatan hingga saat ini perkembangannya terus meningkat. 3.093 KDKMP terbentuk, 2.953 KDKMP telah memiliki akun microsite SIMKOPDES, serta 775 KDKMP telah memiliki minimal satu gerai usaha.
Dengan potensi besar yang dimiliki, KDKMP di Sulawesi Selatan diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi desa, terutama dalam mengembangkan produk turunan berbasis komoditas unggulan.
Roadmap pengembangan KDKMP saat ini memasuki fase penguatan, dengan fokus pada empat pilar utama. Satu, penyusunan business model KDKMP yang berkelanjutan. Dua, akses pembiayaan dan perluasan jaringan usaha. Tiga, fasilitasi pendampingan, edukasi, dan pelatihan SDM perkoperasian. Empat, digitalisasi manajemen KDKMP untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi.
KDKMP diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja, memperkuat ketahanan ekonomi desa, menekan biaya konsumsi, serta membuka peluang usaha baru bagi warga desa. Sebagai bentuk dukungan implementasi, pemerintah telah merekrut 8.000 Bisnis Asisten (BA) yang ditempatkan di seluruh Indonesia.
Setiap BA bertugas mendampingi 10 KDKMP, dengan peran antara lain: integrasi koperasi ke dalam Sistem Informasi Manajemen Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (SIMKOPDES); penyusunan dan implementasi rencana bisnis; fasilitasi administrasi perizinan usaha untuk akses pembiayaan; serta penyusunan proposal bisnis dan pendampingan operasional.
Kehadiran Bisnis Asisten ini diharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal oleh seluruh pengurus KDKMP di Sulawesi Selatan.
Sumber: Tribunnews.com
| Dulu Tangani Kasus Ijazah Jokowi Kini Irjen Djuhandhani Rahardjo Sukses Ungkap Penculikan Bilqis |
|
|---|
| Perintah Irjen Djuhandhani ke Anak Buahnya yang Cari Bilqis: Jangan Pulang kalau Korban Belum Ketemu |
|
|---|
| Usut Korupsi Kuota Haji, KPK Periksa Biro Travel di Sulawesi Selatan dan Kaltim |
|
|---|
| 4 Pelaku Penculikan Anak Dijerat Pasal Berlapis, Ini Kata Kapolda Sulsel |
|
|---|
| Gaji AKP Ramli Cuma Jutaan Rupiah, tapi Bisa Punya Rubicon Harga Miliaran, Beli Pakai Duit Orang Tua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/KOP22222.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.