Ammar Zoni Terjerat Narkoba
Alasan Raffi Ahmad Gagal Bertemu Ammar Zoni di Nusakambangan, Sempat Titip Salam untuk sang Aktor
Presenter Raffi Ahmad mengungkap alasan batal menemui Ammar Zoni di Lapas Nusakambangan, sempat menitipkan salam untuk sang aktor.
Ringkasan Berita:
- Raffi Ahmad dan Irfan Hakim gagal bertemu Ammar Zoni di Nusakambangan.
- Mereka gagal bertemu karena keterbatasan waktu dan kondisi cuaca yang tidak mendukung.
- Meski gagal bertemu, Raffi Ahmad sempat menitipkan salam untuk Ammar Zoni.
TRIBUNNEWS.COM - Raffi Ahmad dan Irfan Hakim baru saja mengunjungi Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Dalam kunjungan itu, Raffi Ahmad hadir bukan sekadar sebagai publik figur, tetapi juga dalam kapasitasnya sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni.
Mereka menuju Nusakambangan menggunakan helikopter.
Namun, kehadiran dua presenter ternama itu justru menimbulkan rasa penasaran publik, apakah Raffi dan Irfan sempat bertemu dengan Ammar Zoni, yang diketahui kini tengah menjalani masa hukuman di Lapas Nusakambangan.
Suami Nagita Slavina itu akhirnya angkat bicara mengenai hal tersebut saat tampil bersama Irfan Hakim dalam program FYP (For Your Pagi) di Trans7.
Awalnya Raffi dan Irfan sudah berencana bertemu aktor kelahiran 8 Juni 1993 itu. Namun, rencana itu tidak berjalan sesuai harapan.
Hal itu tak lepas dari keterbatasan waktu serta kendala cuaca.
"Jadi Nusakambangan itu kurang lebih 12 ribu hektar, gede banget, ada beberapa spot. Nah kita itu mendarat jam 8, jam 1 kita harus balik lagi karena kan pakai helikopter," papar Irfan, dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL, Sabtu (8/11/2025).
"Kita enggak boleh terlalu sore karena cuacanya kalau kita lewat dari jam 2 katanya hujan. Jadi aku sama Irfan Hakim harus jam 1 harus udah terbang, tapi rombongan yang lain mereka masih sampai maghrib," Raffi menimpali.
Sayangnya, Raffi dan Irfan tidak sempat bertatap muka langsung dengan Ammar.
Menurut pemilik nama lengkap Raffi Farid Ahmad ini, mereka hanya diberitahu lokasi sel tempat Ammar Zoni ditempatkan.
Baca juga: Penjelasan Kamelia soal Kabar Raffi Ahmad Besuk Ammar Zoni di Lapas Nusakambangan
"Udah bicara juga tadinya, karena (Ammar) sedang menjalani asesmen, tempatnya di ujung, kita bisa lihat dari CCTV, itu pun kita enggak sempat karena perjalannya panjang tuh."
"Ammar Zoni masih ada di ujung, kita baru sampai tengah karena sudah jam 12.30 ya kita harus kembali karena kalau naik helikopter kita enggak bisa (terlalu lama)," terang Raffi.
Meski tak sempat bertemu, Raffi Ahmad sempat menitip salam untuk mantan suami Irish Bella itu.
"Tapi kita titip salam juga," ucapnya.
Ammar Zoni dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Super Maximum Security Nusakambangan pada Kamis (16/10/2025).
Pemindahan ini menyusul dugaan Ammar terlibat dalam peredaran narkoba dari dalam Rutan Salemba, tempat ia sebelumnya menjalani hukuman.
Ammar Zoni Ungkap Kondisinya di Nusakambangan
Ammar Zoni mengungkapkan kondisinya setelah dipindahkan ke Lapas Nusakambangan.
Hal ini diungkapkan Ammar Zoni saat menjalani sidang perdana kasus dugaan peredaran narkoba secara daring pada Kamis (23/10/2025).
Ammar Zoni menyampaikan hal itu melalui percakapan singkatnya dengan sang kuasa hukum, Jon Mathias, menjelang sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.
Dalam kesempatan itu, Jon Mathias menanyakan kondisi Ammar selama berada di Lapas Nusakambangan.
Saat ditanya mengenai kesehatannya, Ammar Zoni memiliki jawabannya sendiri.
"Gimana kesehatan kamu di sana?" tanya Jon Mathias, dikutip dari YouTube Cumicumi, Kamis (23/10/2025).
"Lebih enak tapi di offline aja," jawab pemeran sinetron 7 Manusia Harimau ini.
Namun, Ammar Zoni memastikan bahwa kebutuhan dasarnya seperti makanan dan pakaian, termasuk pakaian dalam, terpenuhi dengan baik.
Melihat kondisi sang aktor, Jon Mathias memberikan pesan agar kliennya tidak merasa tertekan selama persidangan.
"Nggak usah takut, nggak usah merasa diintimidasi, yang penting beri keterangan yang merdeka," tegas Jon Mathias.
Di tengah percakapan tersebut, ayah dua anak itu tak lupa menanyakan kehadiran sang kekasih, dokter Kamelia.
Terlihat dokter Kamelia hadir langsung di pengadilan untuk memberikan dukungan.
"Dokter gimana?" tanya Ammar yang kemudian dijawab oleh tim kuasa hukum bahwa kekasihnya sudah datang.
Baca juga: Ammar Zoni Ngotot Minta Dihadirkan Langsung di Persidangan, Ini Pandangan Praktisi Hukum
Rekam Jejak Kasus Narkoba Ammar Zoni
Ammar Zoni diketahui sempat terjerumus narkoba pada 2017.
Ketika penangkapan, Ammar Zoni tengah berada di puncak kariernya karena membintangi sinetron 7 Manusia Harimau.
Pada kasus ini, polisi menemukan narkotika jenis ganja seberat 39,1 gram.
Ammar pun direhabilitasi selama satu tahun.
Kemudian di tahun 2023 Ammar Zoni kembali terjerat kasus serupa.
Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa sabu-sabu seberat 1 gram.
Ammar menjalani rehabilitasi sejak Maret 2023 hingga Agustus 2023, selanjutnya aktor 32 tahun itu pun menghadapi persidangan.
Hasil sidang menyatakan Ammar Zoni harus menjalani hukuman di Rutan Cipinang selama dua bulan.
Usai dua bulan bebas, Ammar kembali ditangkap untuk ketiga kalinya karena menggunakan narkoba.
Ammar pun dijatuhi hukuman tiga tahun penjara.
(Tribunnews.com/Indah Aprilin/Ifan)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.