Kamis, 13 November 2025

TOBA Siapkan Belanja Modal 600 Juta Dolar AS Fokus Bisnis Hijau dan Berkelanjutan

TBS kini fokus di bisnis pengelolaan limbah, energi terbarukan dan kendaraan listrik dengan belanja modal (capex) 600 juta dolar AS hingga tahun 2030.

handout
BISNIS BERKELANJUTAN - PT TBS Energi Utama Tbk memperkenalkan identitas barunya, menandai langkah besar dalam perjalanan transformasi menuju bisnis hijau dan berkelanjutan.  

Sementara di sektor kendaraan listrik, TBS melalui Electrum terus memperkuat ekosistem kendaraan listrik terintegrasi, mencakup perakitan kendaraan, teknologi baterai, infrastruktur penukaran baterai, dan pembiayaan hijau.

Diketahui pada hari ini, TBS memperkenalkan identitas baru sebagai simbol kesiapan menghadapi masa depan dalam acara “TBS Re/define”.

Logo baru TBS menjadi elemen paling nyata dari identitas perusahaan karena mewakili jati diri, nilai yang diperjuangkan, dan cara TBS berkontribusi serta berinteraksi dengan lingkungannya.

Kemudian untuk memperkuat komitmen terhadap pembangunan berkelanjutan, TBS juga memperkenalkan TBS Foundation sebagai platform yang berfokus pada social value creation dan pengembangan inisiatif sosial perusahaan.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved