Konflik Palestina Vs Israel
Perang Israel-Hamas: Korban Tewas Tembus 69.000 Jiwa hingga Hamas Serahkan Jenazah Tentara Israel
Korban perang di Gaza tembus 69.000 jiwa. Hamas serahkan jenazah tentara Israel, sementara kekerasan di Tepi Barat terus meningkat.
Kelompok Serikat Jurnalis Palestina mengutuk serangan tersebut, menyebutnya sebagai “kejahatan perang yang ditujukan untuk membungkam media”.
Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mencatat lebih dari 260 serangan pemukim Israel di 70 kota dan desa sejak September, menjadikannya periode paling brutal sejak 2006.
Dalam laporan Washington Post, gencatan senjata yang berlaku kini menjadi upaya diplomatik paling krusial sejak perang dimulai.
Israel sebelumnya berjanji akan mengembalikan semua tawanan sebagai bagian dari kesepakatan damai yang lebih luas.
Konflik Israel–Hamas yang pecah pada 7 Oktober 2023 telah menewaskan lebih dari 69.000 warga Palestina dan 1.200 warga Israel, menjadikannya perang paling mematikan dan destruktif dalam sejarah konflik kedua pihak.
Baca juga: Menhan Israel Peringatkan Hamas Soal Kekebalan, Sebut Seluruh Pimpinan jadi Target IDF
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.