Konflik Palestina Vs Israel
Houthi Tobat, Janji Setop Serangan ke Kapal Laut Merah dan Israel di Tengah Gencatan Senjata Gaza
Houthi hentikan sementara serangan ke Israel dan kapal di Laut Merah. Namun mereka ancam akan kembali menyerang jika agresi ke Gaza terus berlanjut.
Serangan acak tersebut membuat kawasan Laut Merah kini dikategorikan sebagai zona berisiko tinggi oleh Organisasi Maritim Internasional (IMO).
Situasi ini menggambarkan apa yang disebut para analis sebagai “perang bayangan” di Laut Merah, dimana konflik antara Israel dan kelompok-kelompok pro-Iran meluas ke jalur perdagangan global.
Para ahli menilai, tindakan Houthi bukan hanya bentuk solidaritas terhadap Hamas di Gaza, tetapi juga bagian dari strategi geopolitik untuk menekan negara-negara Barat dan sekutunya.
Gencatan Senjata di Gaza Masih Rapuh
Sementara itu, situasi di Jalur Gaza masih sangat tidak stabil. Meski gencatan senjata resmi berlaku sejak 10 Oktober, serangan sporadis dan pelanggaran perjanjian terus dilaporkan.
Tekanan diplomatik dari AS disebut menjadi faktor utama yang menjaga kesepakatan ini agar tidak benar-benar runtuh.
Keputusan Houthi untuk menghentikan serangan maritim dan rudal dipandang sebagai langkah strategis untuk menghindari keterlibatan lebih jauh dalam konflik Gaza yang berkepanjangan, sekaligus meredam kemungkinan serangan balasan dari koalisi internasional.
(Tribunnews.com / Namira)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.