Profil dan Sosok
Kombes Pol. Donald Parlaungan Simanjuntak, S.I.K., M.H.
Kombes Donald Parlaungan Simanjuntak adalah alumni Akpol tahun 1997 sekaligus mantan Dirresnarkoba Polda Metro Jaya.
Dalam pengungkapan kasus tersebut, Kombes Donald Simanjuntak bersama anak buahnya berhasil mengamankan barang bukti sabu seberat 389 kilogram.
Kehidupan pribadi dan pendidikan
Kombes Donald Parlaungan Simanjuntak memiliki istri yang bernama Ny. Sisca Donald.
Kombes Donald Simanjuntak adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1997.
Di Akpol, ia satu angkatan dengan Irjen Pol. Dr. H. Mahmud Nazly Harahap, S.I.K., M.H., M.M.
Sederet pendidikan kepolisian yang pernah ditempuh Donald di antaranya PTIK (2004), Sespimmen (2014), dan Sesko TNI (2022).
Sementara itu, dalam pendidikan umumnya, Donald Simanjuntak menyelesaikan pendidikannya di SD Swasta St Thomas, SMP Swasta Santo Thomas, dan SMA Swasta Kristen Immanuel Medan.
Donald juga telah merampungkan studi S-2 Ilmu Hukum di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (Sumut).
Nama lengkap berikut dengan gelarnya yakni Kombes Pol. Donald Parlaungan Simanjuntak, S.I.K., M.H.
Baca juga: AKBP Malvino Edward Yusticia Sitohang, S.H., S.I.K., M.H., M.S.S.
Perjalanan karier
Kombes Pol Donald Simanjuntak telah malang melintang berkarier di Polri.
Berbagai jabatan strategis di Polri pun sudah pernah diembannya.
Donald mengawali kariernya sebagai perwira pertama (Pama) Polres Jembrana pada 1998.
Setelah itu, kariernya terus meningkat.
Donald tercatat pernah menjabat sebagai Kapolsektif Melaya Polres Jembrana - Kanit POA Ditesintel Polres Jembrana (1999), Panit Ditresintel Polda Bali (2005), Pama Polda Sumut (2006), Kapolsekta Medan Baru - Kapolsek Medan Helvetia (2007).
Selain itu, Kombes Donald juga sempat menduduki posisi jabatan sebagai Kasat Intelkam Polrestabes Medan (2008), Wakapolres Pematang Siantar (2010), Kanit 4 Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Sumut (2011), dan Kasubdit II Ditresnarkoba Polda Sumut (2013).
Karier calon jenderal bintang 1 ini makin cemerlang tatkala ia didapuk sebagai Kasubbagpamgiat Bagian Pengamanan Divpropam Polda Sumut pada 2015.
Kombes Donald Parlaungan Simanjuntak
Donald Parlaungan Simanjuntak
Kombes Donald Simanjuntak
Donald Simanjuntak
Dirnarkoba
Dirresnarkoba Polda Metro Jaya
Polda Metro Jaya
Polri
Profil dan Sosok
| Profil Mayjen TNI Agustinus Purboyo, Jenderal Bintang Dua Kini Jadi Komandan Seskoad yang Baru |
|---|
| Profil Irjen Pol Gatot Repli Handoko, Dosen STIK Sebut Polri Babu Masyarakat, Hartanya Rp100 Juta |
|---|
| Profil Letjen TNI Bobby Rinal Makmun, Anak Eks Kepala Babek ABRI yang Kini Jabat Asops Panglima TNI |
|---|
| Profil Marsda TNI Djoko Hadipurwanto, Eks Danlanud El Tari yang Kini Jabat Pangkoopsau |
|---|
| Profil Laksdya TNI Budi Purwanto, Jebolan AAL 1989 yang Kini Jabat Komandan Pushidrosal |
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.