Pemerintah Siapkan 300 Titik Bantuan Internet dan Laptop Untuk Sekolah di Papua Barat
Pemerintah menyiapkan bantuan internet dan laptop di 300 titik untuk sekolah di Papua Barat dan Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Ini karena sekarang sudah ada dua lembaga Ini saya minta kecepatan, akselerasi pembangunan Ini harus dua kali lipat, Inovasi dalam perumusan kebijakan harus dua kali lipat, manfaat nyata yang diterima masyarakat harus dua kali lipat," kata Gibran di Gedung Keuangan Negara, Manokwari, Papua Barat, Selasa (4/11/2025).
Dua lembaga tersebut yakni Badan Pengarah Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) dan Komite Eksekutif Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua.
Selain itu, Gibran menekankan bahwa pembangunan Papua harus berkelanjutan.
Pembangunan Papua tidak hanya bisa dilakukan dalam jangka pendek saja.
Karenanya pengambilan keputusan atau kebijakan terkait Papua harus berdasarkan skala prioritas.
"Harus berdasarkan data, data dan fakta yang ada di lapangan," katanya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.