Ribuan Pelajar Histeris Sambut Kedatangan Presiden Prabowo ke SMPN 4 Bekasi
Ribuan pelajar memadati Jalan Ahmad Yani hingga gerbang SMPN 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).
Ringkasan Berita:
- Ribuan pelajar memadati Jalan Ahmad Yani hingga gerbang SMPN 4 Bekasi, Jawa Barat
- Mereka menyambut Presiden Prabowo Subianto yang tiba di lokasi.
- Presiden di Bekasi untuk meninjau peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran untuk Indonesia Cerdas
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ribuan pelajar memadati Jalan Ahmad Yani hingga gerbang SMPN 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).
Mereka menyambut Presiden Prabowo Subianto yang tiba di lokasi untuk meninjau peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran untuk Indonesia Cerdas.
Suasana di sekitar sekolah berubah menjadi lautan putih-biru seragam siswa.
Barisan pelajar berjejer rapi di kiri–kanan jalan, mengangkat ponsel, melambaikan tangan, hingga meneriakkan nama Presiden saat iring-iringan mobil RI 1 memasuki area sekolah.
Presiden Prabowo berdiri dari sunroof mobil dinasnya menyapa para pelajar yang merangsek mendekat sambil bertepuk tangan.
Petugas Paspampres tampak menjaga ketat di sisi kendaraan sembari memastikan jalur tetap aman.
Dari pantauan udara, barisan pelajar terlihat mengular dari simpang sekolah hingga ke halaman utama.
Kerumunan tidak hanya berasal dari SMPN 4 Bekasi tetapi juga beberapa sekolah sekitar yang ikut menyambut kedatangan Presiden.
Cuaca terik tidak menyurutkan antusiasme.
Sejumlah guru terlihat memayungi siswa, sementara warga sekitar ikut berkerumun di pinggir jalan untuk melihat rombongan kepresidenan.
Dalam agenda ini, Presiden Prabowo datang bersama sejumlah menteri kabinet merah putih yang mendukung program digitalisasi pendidikan.
Diantaranya Menkomdigi Meutya Hafid, Mendikdasmen Abdul Muti, Menko PMK Pratikno,
Mendagri Tito Karnavian hingga Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.
Mereka kemudian mendampingi Presiden masuk ke area sekolah untuk meninjau kelas, fasilitas digital, hingga sesi uji coba pembelajaran berbasis perangkat elektronik.
Sebagai informasi, program Digitalisasi Pembelajaran untuk Indonesia Cerdas merupakan salah satu prioritas pemerintah untuk meningkatkan akses, kualitas, dan pemerataan pendidikan melalui pemanfaatan teknologi.
Peluncuran di Bekasi ini menjadi salah satu titik awal implementasi skala nasional.
Presiden Prabowo direncanakan berdialog langsung dengan siswa dan guru mengenai penggunaan perangkat digital, serta meninjau kesiapan infrastruktur yang disiapkan pemerintah.
| MK Larang Polisi Aktif Duduki Jabatan Sipil, Mahfud MD: Begitu Hakim Ketok Palu, Ya Langsung Berlaku |
|
|---|
| Mahfud MD soal Utang Whoosh: Kontrak Dibayar, Korupsinya Tetap Dibongkar! |
|
|---|
| Berdampak Positif ke Ekosistem Logistik, ALFI Dukung Kebijakan Ketahanan Energi Prabowo |
|
|---|
| Tahun Ini Pemerintah Setop Impor Beras, Titiek Soeharto Acungkan Jempol ke Prabowo |
|
|---|
| 7 Jet Tempur F-16 dan 3 T-50 Kawal Kepulangan Raja Yordania Abdullah II dari Jakarta |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.