Kamis, 20 November 2025

Sosok DLL, Dosen Untag Semarang Ditemukan Tewas, Tercatat Satu KK dengan Perwira Polisi

Seorang dosen perempuan yang mengajar di Untag Semarang, DLL (35), ditemukan tewas di sebuah kamar hotel, Senin (17/11/2025).

Istimewa/TribunJateng.com
PROSES EVAKUASI - Kepolisian melakukan evakuasi mayat perempuan berinisial DDL di sebuah kamar hotel Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 11 Karangrejo, Gajahmungkur, Kota Semarang, Senin (17/11/2025). Korban merupakan dosen muda di Universitas 17 Agustus 1945 Semarang (Untag) yang ditemukan tewas pertama kali oleh seorang polisi berpangkat AKBP. 

Selain itu, wajah korban dalam foto ketika ditemukan tewas, sangat berbeda dari kondisi semasa hidup.

"Informasinya keluar darah dari hidung dan mulut korban. Nah, ini yang  masih membuat keluarga korban merasa janggal atas kematian ini," ucap Tiwi.

Sementara, Komunitas Muda-Mudi Alumni Untag Semarang menyoroti AKBP B yang menjadi saksi pertama tewasnya DLL.

Sebab, AKBP B yang bertugas sebagai Pengendalian Massa (Dalmas), pekerjaannya tidak terkait tindak pidana.

"Kami melihat kejadian ini janggal karena ada oknum polisi bagian Dalmas yang tidak ada kaitannya dengan tindak pidana justru menemukan korban pertama kali," kata Ketua Umum Komunitas Muda-Mudi Alumni Untag Semarang, Jansen Henry Kurniawan.

Saat ini, AKBP B tengah dimintai keterangan terkait tewasnya DLL.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, TribunJateng.com/TribunBanyumas.com/Moh Anhar/Iwan Arifianto/Raka F)

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved