Jumat, 21 November 2025

Berita Viral

Sosok Nur Aini, Guru di Pasuruan Viral Keluhkan Jarak Tempat Mengajar, Bupati Rusdi Beri Penjelasan

Sosok Nur Aini, guru di Pasuruan, Jawa Timur, yang viral setelah curhat keluhkan jarak tempat mengajar, kini disidang disiplin.

tribunsumsel.com/khoiril
BERITA VIRAL - Ilustrasi guru di Sumsel. Sosok Nur Aini, guru di Pasuruan, Jawa Timur, yang viral setelah curhat keluhkan jarak tempat mengajar, Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo klarifikasi. 

Di sisi lain, Rusdi mengajak Cak Sholeh serta pihak-pihak yang turut menyoroti isu ini untuk datang langsung ke Kabupaten Pasuruan. Hal itu, dimaksudkan agar mendapat informasi yang akurat dan tidak tersesat oleh narasi sepihak.

Rusdi menyebut, pemerintah daerah tetap berkomitmen menyelesaikan persoalan ASN secara objektif, sesuai aturan kepegawaian yang berlaku.

Nur Aini Jalani Sidang Disiplin

Dikutip dari situs resmi Pemerintah Kabupaten Pasuruan, saat ini, Nur Aini tengah menjalani sidang disiplin di lingkungan BKD Kabupaten Pasuruan.

Sebab, catatan kinerjanya yang dinilai tidak memenuhi ekspektasi dalam dua tahun terakhir.

“Pada 2022 kinerjanya masih sesuai harapan. Namun pada 2023 dan 2024 berada di bawah ekspektasi. Proses sidang disiplin sedang berjalan,” jelas politikus Partai Gerindra itu.

BKPSDM Kabupaten Pasuruan: Yang Bersangkutan Kami Proses

Pihak Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pasuruan turut merespons viralnya keluhan Nur Aini.

Kepala Bidang Penilaian Kinerja Aparatur dan Penghargaan, Devi Nilambarsari, mengatakan pihaknya BKPSDM Pasuruan telah melakukan pemeriksaan terhadap keluhan yang disampaikan Nur Aini dalam podcast Cak Sholeh.

"Ya, soal keluhannya sudah kami dengarkan, yang bersangkutan sedang kami proses," katanya, Rabu (19/11/2025), dikutip dari Kompas.com.

Video Keluhan Nur Aini Viral

Video Nur Aini yang menyampaikan keluhan Nur Aini ini, terdapat pada podcast bersama Cak Sholeh. 

Dalam video, Nur Aini mengaku berangkat jam setengah enam pagi agar bisa tiba di sekolah sekitar setengah delapan.

Ia juga menyebut, harus menggunakan jasa ojek atau diantar suaminya untuk sampai ke sekolah, tempat mengajarnya. 

Nur Aini berharap, agar Pemerintah Daerah memberikan keadilan dengan memindahkannya ke sekolah yang lebih dekat dengan rumahnya. 

Baca juga: Ibu Bendahara Desa Korupsi Rp2,1 M untuk Main Kripto di Kutim, Viral Petugas Tutupi Wajah Tersangka

Selain itu, Nur Aini mengeluhkan absensinya yang sering bolong karena tindakan kepala sekolah. Ia menegaskan, selama ini ia tidak pernah absen atau alpa. 

Sementara Cak Sholeh menyampaikan, ia membuat podcast tersebut karena merasa iba dengan kondisi Nur Aini yang harus menempuh jarak ratusan kilometer setiap hari. 

"Waktu datang ke sini, dia (Nur Aini) meminta agar dirinya dibantu untuk memviralkan nasibnya agar dapat pindah dekat rumahnya," ucap Cak Sholeh kepada Kompas.com, Rabu (19/11/2025). 

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved