Deretan Bangunan Ini Dibangun PTPP dengan Konsep Green Building, Apa Saja?
PTPP berkomitmen menjadikan setiap proyek sebagai perwujudan dari pembangunan berkelanjutan yang berdampak nyata bagi lingkungan dan masyarakat.
Ringkasan Berita:
- Setiap proyek gedung dirancang PTPP dengan prinsip environmental efficiency.
- Building Information Modeling (BIM) untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya dan mengurangi jejak karbon.
- Transformasi hijau bukan lagi pilihan, tetapi keharusan.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PP (Persero) Tbk (PTPP) membangun sejumlah bangunan ikonik dengan konsep green building dan efisiensi energi.
Green building atau bangunan hijau adalah konsep pembangunan yang dirancang untuk efisien dalam penggunaan sumber daya alam, meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan, dan meningkatkan kualitas hidup penghuninya.
Konsep ini mencakup seluruh siklus hidup bangunan, mulai dari perencanaan, konstruksi, pengoperasian, hingga pembongkaran, dengan fokus pada efisiensi energi, pengelolaan air, penggunaan material ramah lingkungan, dan pengurangan limbah.
Baca juga: Bangun Masjid Raya Baitul Khairaat di Sulteng, PTPP Raih 2 Rekor Muri: Kubah dan Menara Jam Terbesar
Adapun gedung dibangun PTPP yakni Gedung IT Mandiri, Gedung BRI Tower, Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) di Kulonprogo, JSI Sunter, Kedutaan Besar Singapura di Jakarta, Gedung Kementerian PUPR, serta berbagai proyek ramah lingkungan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Menurut Corporate Secretary PTPP Joko Raharjo, setiap proyek tersebut dirancang dengan prinsip environmental efficiency.
Prinsip tersebut mencakup penggunaan material daur ulang, sistem pencahayaan hemat energi, dan water recycling system.
Lalu, diterapkan pula Building Information Modeling (BIM) untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya dan mengurangi jejak karbon.
“Transformasi hijau bukan lagi pilihan, tetapi keharusan," kata Joko dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (27/10/2025).
Penerapan pembangunan gedung dengan prinsip hijau ini tak lepas dari PTPP yang kini memandang pembangunan tidak hanya dari sisi infrastruktur fisik, tetapi juga dari tanggung jawab ekologis dan sosial.
“PTPP tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga masa depan yang lebih hijau, efisien, dan berkelanjutan," ujar Joko.
PTPP disebut berkomitmen menjadikan setiap proyek sebagai perwujudan dari pembangunan berkelanjutan yang berdampak nyata bagi lingkungan dan masyarakat.
"Kami ingin memastikan bahwa setiap pembangunan yang dilakukan oleh PTPP memberikan manfaat jangka panjang, tidak hanya secara ekonomi, tetapi juga bagi lingkungan dan generasi mendatang,” ucap Joko.
Selain menerapkan praktik hijau di lapangan, PTPP juga aktif berkolaborasi dengan startup teknologi konstruksi dan perguruan tinggi nasional.
Kolaborasi ini dalam rangka mengembangkan riset terkait efisiensi energi, smart building management, dan teknologi ramah lingkungan.
| Pelayanan PBG di MPP Siola Surabaya Dinilai Tercepat se-Indonesia, Hanya 15 Menit Selesai |
|
|---|
| Anak Usaha Emiten IMPC Sinergi dengan Perusahaan Jepang, Garap Limbah Plastik di RI |
|
|---|
| Bangun Masjid Raya Baitul Khairaat di Sulteng, PTPP Raih 2 Rekor Muri: Kubah dan Menara Jam Terbesar |
|
|---|
| BUMN Klaster Infrastruktur Dorong Pengembangan Berkelanjutan di Sektor Konstruksi |
|
|---|
| Polres Jakarta Selatan Tangkap Buruh Bangunan Jadi Kurir Narkoba |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.