Koperasi Desa Merah Putih
Eksis 27 Tahun, Wamenkop Nilai KSP Nasari Layak Jadi Mitra Strategis Kopdes Merah Putih
Koperasi harus terus bertransformasi agar dapat bertahan dalam iklim ekonomi global yang dinamis.
Frans yang juga merupakan Ketua Umum Angkatan Muda Koperasi Indonesia (AMKI) menjelaskan lima solusi kolaborasi untuk penguatan Koperasi Desa Merah Putih, yaitu:
* Solusi kesadaran berkoperasi dan kewirausahaan
* Solusi manajemen pengelolaan koperasi
* Solusi akses permodalan
* Solusi channeling simpan pinjam
* Solusi digitalisasi melalui sistem keuangan koperasi
"Digitalisasi terutama dalam sistem pengelolaan keuangan ini penting sebagai support system dalam keberhasilan program Kopdes Merah Putih," tutup Frans.
Pada acara tersebut, KSP Nasari juga meluncurkan dua produk keuangan terbaru, yaitu Simpanan Masa Depan untuk pelajar dan Pinjaman Eksklusif bagi pegawai negeri sipil (PNS) yang mendekati masa pensiun.
Wakil Kepala Divisi Bisnis KSP Nasari, Joko Marwanto, menjelaskan bahwa Pinjaman Eksklusif menawarkan plafond hingga Rp1 miliar dengan jangka waktu hingga 300 bulan. Produk ini dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan seperti naik haji, membuka usaha, hingga pembelian rumah dan kendaraan.
Sementara itu, Kepala Divisi Regional I (SUMBAGUT), Rommy Tulus Simatupang, menegaskan upaya memperluas penerapan Simpanan Masa Depan ke sekolah-sekolah di daerah Sumatera bagian Utara melalui program kunjungan edukasi ke tingkat SD, SMP, dan SMA.
Koperasi Desa Merah Putih
| Belum Semua Punya Gudang dan Gerai, Target Operasi 80 Ribu Koperasi Merah Putih Mundur ke Maret 2026 |
|---|
| Kopdes Merah Putih Telan Alokasi Rp240 Triliun, Menkop: Pemerintah Berupaya Putar Ekonomi di Desa |
|---|
| Kementerian Koperasi: 15.771 Kopdes Merah Putih Sudah Aktif per Oktober 2025 |
|---|
| Perluas Akses Listrik, Koperasi Desa Merah Putih Didorong Dapat Mengelola Energi Bersih |
|---|
| Kolaborasi Lintas Sektor Diperlukan untuk Jaga Keberlanjutan Koperasi Desa Merah Putih |
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.