Minggu, 9 November 2025

Pilkada Serentak 2024

Namanya Digadang Bakal Maju Pilgub Sulteng, Ini Kata Politisi Demokrat Anwar Hafid

Anwar Hafid sudah menerima rekomendasi dari Partai Demokrat untuk maju di Pilgub Sulteng 2024.

Penulis: Chaerul Umam
Dok. Anwar Hafid
Ketua DPD Partai Demokrat Sulawesi Tengah Anwar Hafid. Nama anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Anwar Hafid santer akan diusung jadi bakal calon gubernur Sulawesi Tengah di Pilkada Serentak 2024. 

Sementara itu, Partai NasDem mengungkap telah menyiapkan salah satu elite partai untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tengah 2024.

Adapun kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem Hermawi Taslim, sosok yang disiapkan itu adalah Ahmad Ali yang kini merupakan Wakil Ketua Umum Partai NasDem.

"Benar Ahmad Ali akan maju dalam Pilgub Sulteng," kata Hermawi kepada Tribunnews, Kamis (18/4/2024).

NasDem kata Hermawi, nantinya akan melakukan komunikasi yang lebih intens dengan Ahmad Ali.

Bahkan, NasDem akan memberikan surat rekomendasi kepada wakil dari Surya Paloh itu untuk maju dalam kontestasi Pilkada di November 2024 mendatang.

"Dan nasdem akan memberi rekomendasi kepada beliau pada saatnya," ujar dia.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved