Prada Lucky Namo Meninggal
Pelda Christian, Ayah Almarhum Prada Lucky Namo Diduga Langgar Disiplin Keprajuritan
Pelda Christian Namo, ayahanda Prada Lucky diduga melanggar hukum disiplin keprajuritan.
"Saya memohon kepada media agar lebih selektif dalam pemberitaan sehingga tidak menimbulkan perspektif negatif terhadap proses hukum yang sedang berjalan di Pengadilan Militer III Kupang," pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Hendro juga didampingi sejumlah pejabat utama Korem 161/Wira Sakti.
Kejar 17 Terdakwa
Diberitakan sebelumnya, momen emosional terjadi usai persidangan di Pengadilan Militer III-15 Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (28/10/2025).
Pelda Christian Namo mengejar 17 terdakwa pelaku penganiayaan terhadap anaknya.
Dalam sidang, 17 terdakwa pelaku penganiayaan Prada Lucky Namo hingga tewas dihadirkan secara langsung.
Mereka dipertemukan dengan keluarga almarhum Prada Lucky, termasuk ibunya yakni Sepriana Pauilina Mirpey.
Pelda Christian Namo marah anaknya yang sudah meninggal dituding memiliki orientasi seks menyimpang oleh para terdakwa.
Pelda Christian makin geram karena para terdakwa tidak bisa membuktikan tudingannya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.