Rabu, 5 November 2025

Projo Kini Dukung Prabowo, Pengamat: Pragmatisme Politik Semata

Pengamat politik Trias Politika Agung Baskoro menilai langkah Projo mengalihkan dukungan kepada Prabowo merupakan hal yang sah-sah saja.

Tribunnews.com/Taufik Ismail
HUBUNGAN PROJO-JOKOWI - Ketua Umum DPP PROJO periode 2025-2030 Budi Arie Setiadi usai Kongres III PROJO, di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu (2/11/2025). Menurut pengamat politik dari Trias Politika, Agung Baskoro, keputusan Projo untuk mengalihkan dukungan kepada Prabowo merupakan hal yang sah-sah saja. 

Pasalnya, kelompok-kelompok relawan mendapat tempat yang sama pentingnya dengan partai saat musim kampanye tiba.

"Sehingga perihal ini akan baru relevan sebenarnya seketika masa pilpres atau jelang tahun politik muncul," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Kongres III Projo berakhir dengan sejumlah keputusan, salah satunya soal menyambut Pemilu 2029.

Dalam keputusan yang dibacakan Wakil Ketua Umum Projo Freddy Damanik, Projo memutuskan sikap politik untuk Pemilu 2029.

"Mendukung dan memperkuat pemerintahan Prabowo-Gibran. Kedua, mendukung dan memperkuat agenda politik Presiden Prabowo dan menyukseskan Presiden Prabowo pada 2029," kata Freddy di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu (2/11/2025).

Kemudian, Freddy mengatakan Projo melakukan transformasi organisasi dalam menjawab tantangan dan perubahan situasi nasional.

"Keempat, Projo mendorong politik persatuan nasional. Dan yang kelima, Projo membantu pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045," kata Freddy.

Dalam rekomendasi di bidang politik, Freddy mengatakan Projo akan tetap memperkuat politik kerakyatan.

"Politik formal melalui partai adalah pilar demokrasi, namun peran masyarakat yang nonpartai politik juga sangat penting dalam kehidupan demokrasi Indonesia," kata Freddy.

Dukung Prabowo Bukan Ikut-ikutan

Sementara itu, Budi Arie Setiadi membantah anggapan soal pihaknya yang hanya ikut-ikutan mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Ia menegaskan bahwa sejak awal Projo telah mendukung Prabowo.

"Saya sudah bilang bahwa Projo ini sejak awal mendukung Pak Prabowo," kata Budi di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu.

Menurutnya, Projo adalah organisasi pelopor untuk mendukung Prabowo.

"(Jadi) bukan ikut-ikutan mendukung Prabowo, begitu ya," tuturnya.

Kemudian, menurutnya para relawan Projo tak masalah jika dirinya bergabung ke Partai Gerindra.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved