Biayai Ekspansi Hotel, Pollux Percepat Pelunasan Utang ke BNI Rp100 Miliar
Pollux mempercepat pelunasan utang ke Bank BNI senilai Rp100 miliar untuk memperbaiki struktur keuangan perusahaan
Ringkasan Berita:
TRIBUNNEWS.COM - PT Pollux Hotels Group (POLI) Tbk mempercepat pelunasan utang ke Bank BNI senilai Rp100 miliar untuk memperbaiki struktur keuangan perusahaan di tengah kebutuhan modal.
Kredit tersebut diperoleh pada 2024 untuk mendukung pembangunan sejumlah hotel baru di bawah grup Pollux.
Presiden Direktur Pollux Hotels Group, Handojo Koentoro Setyadi, mengatakan, langkah tersebut dilakukan untuk meningkatkan fleksibilitas pembiayaan pada proyek-proyek yang sedang berjalan.
"Pelunasan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat posisi keuangan perusahaan serta mempercepat ekspansi bisnis hotel kami di berbagai kota besar,” ujar Handojo dikutip Minggu (16/11/2025).
Hotel yang dibangun dari pinjaman BNI, dua di antaranya berlokasi di Jawa Barat, dengan progres pembangunan 85 persen dan dijadwalkan rampung pada 2026.
Percepatan pelunasan kredit seperti ini sejalan dengan tren di industri properti dan perhotelan. Perusahaan memperkuat modal internal untuk mengantisipasi perubahan biaya konstruksi, fluktuasi pembiayaan, serta dinamika tingkat suku bunga.
Sepanjang 2024–2025, sejumlah pelaku industri mencatat kenaikan biaya pembangunan 5–10 persen akibat harga material dan penyesuaian logistik, sehingga efisiensi pembiayaan menjadi semakin krusial.
Pollux Hotels Group tememiliki total aset lebih dari Rp10 triliun per 2024.
Dengan pelunasan ini, perusahaan mengurangi beban liabilitas jangka pendek dan menjaga rasio leverage tetap terkendali, terutama pada fase ekspansi portofolio.
Baca juga: BTN Salurkan Kredit Program Perumahan ke UMKM Yogyakarta
Di sisi lain, Commercial Business Center Head BNI, Agustri Wibowo menyatakan, pihaknya tetap melanjutkan pembiayaan ke sektor perhotelan, pariwisata, dan kesehatan.
Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah mendorong pertumbuhan ekonomi melalui industri dengan dampak luas, seperti hospitality.
Baca juga: Kredit Perbankan Tumbuh 7,70 Persen, Pembiayaan Investasi Naik Tertinggi
Selama beberapa tahun terakhir, bank-bank nasional meningkatkan eksposur ke sektor hospitality, seiring pemulihan tingkat okupansi hotel dan kenaikan mobilitas pascapandemi. Ratusan proyek hotel saat ini masih dalam skema pembiayaan BNI.
| Menkeu Purbaya Ingin Dilibatkan dalam Negosiasi Utang Whoosh dengan China: Biar Tahu Seperti Apa |
|
|---|
| Tak Perlu Bujet Besar, Ini 5 Rekomendasi Hotel Murah di Bogor untuk Staycation |
|
|---|
| Skema Pembayaran Utang Kereta Cepat Whoosh Ternyata Belum Final |
|
|---|
| SKEMA BARTER: Untuk Bayar Utang dan Melanjutkan Pembangunan Kereta Cepat |
|
|---|
| DPRD Klungkung Dorong Pemkab Genjot PHR Nusa Penida, DPRD Bali Soroti Proyek Lift Kaca Kelingking |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.