5 Populer Internasional: Kemenangan Zohran Mamdani Bikin Israel Murka - Topan Kalmaegi di Filipina
Rangkuman berita populer internasional, salah satunya mengenai kemenangan politikus muda Zohran Mamdani sebagai Wali Kota New York
“Resolusi ini menjadi sinyal politik kuat bahwa Suriah telah memasuki era baru,” kata Duta Besar AS untuk PBB Mike Waltz.
Rusia mendukung keputusan tersebut, dengan Duta Besar Vassily Nebenzia menyebutnya sebagai “langkah penting menuju pemulihan dan pembangunan ekonomi Suriah.”
Sementara itu, Duta Besar China Fu Cong menjelaskan bahwa abstensi negaranya didasari kekhawatiran terhadap ancaman kelompok teroris asing, termasuk Gerakan Islam Turkistan Timur (ETIM) di Suriah.
4. Topan Kalmaegi Renggut 117 Korban Jiwa, Filipina Nyatakan Bencana Nasional
Pemerintah Filipina resmi menyatakan keadaan bencana nasional setelah korban tewas akibat Topan Kalmaegi menjadi 117 orang, sementara puluhan lainnya masih dinyatakan hilang.
Keputusan diumumkan langsung oleh Presiden Ferdinand Marcos Jr pada Kamis (6/11/2025), usai menghadiri rapat darurat dengan Dewan Manajemen dan Pengurangan Risiko Bencana Nasional (NDRRMC).
Menurut Marcos, status bencana nasional diberlakukan untuk mempercepat penyaluran bantuan, mengakses dana tanggap darurat nasional, dan mempermudah distribusi logistik ke daerah-daerah yang terisolasi.
“Deklarasi ini memungkinkan pemerintah bertindak cepat memberikan bantuan kepada warga terdampak dan memulihkan daerah-daerah yang lumpuh,” ujar Marcos dikutip dari The Guardian.
Cebu dan Visayas Tengah Lumpuh Total
Topan Kalmaegi menghantam Filipina bagian tengah, pada Selasa (4/11/2025).
Bencana ini menerjang dengan membawa angin berkekuatan lebih dari 170 kilometer per jam dan curah hujan ekstrem.
Topan Kalmaegi memicu banjir bandang serta tanah longsor di beberapa wilayah utama, termasuk Cebu, Leyte, Samar, dan Negros Occidental.
Kantor Pertahanan Sipil Filipina melaporkan lebih dari 1,9 juta orang terdampak.
Sementara 560.000 warga mengungsi, termasuk 450.000 orang yang kini berlindung di pusat-pusat evakuasi sementara.
Provinsi Cebu mencatat korban terbanyak dengan lebih dari 70 orang meninggal dunia, sebagian besar akibat tenggelam atau tertimpa reruntuhan bangunan yang roboh.
| Topan Kalmaegi Renggut 117 Korban Jiwa, Filipina Nyatakan Bencana Nasional |
|
|---|
| Israel Kunci Perbatasan Mesir, Perintahkan IDF Siaga Penuh Hadapi Penyelundupan Senjata |
|
|---|
| Kemenangan Zohran Mamdani Bikin Israel Murka, Warga Yahudi Diminta Tinggalkan Jantung AS |
|
|---|
| Trump Peringatkan Walkot Terpilih New York Zohran Mamdani: Hormati Washington Kalau Mau Berhasil! |
|
|---|
| Profil Zohran Mamdani, Wali Kota Muslim Pertama di New York City |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.