Rabu, 29 Oktober 2025

Konflik Rusia Vs Ukraina

Seputar Rudal Burevestnik Bertenaga Nuklir Terbaru Rusia: Benarkah Tak Bisa Ditangkis NATO?

Rudal Burevestnik diklaim senjata tak terkalahkan, jangkauan hampir tak terbatas, mampu menghindari pertahanan rudal Amerika.

Kementerian Pertahanan Rusia / TASS
UJI COBA RUDAL - Rudal yang diuji coba militer Rusia. Belakangan, Moskow dilaporan bersiap melakukan pengujian terbaru rudal bertenaga nuklir mereka, Burevestnik. 

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan kepada wartawan bahwa "tidak ada hal di sini yang dapat atau seharusnya 'memperburuk' hubungan antara Moskow dan Washington, terutama mengingat hubungan ini sudah berada pada tingkat minimal." 

Namun mantan diplomat Rusia Boris Bondarev mengatakan pengumuman Moskow mengenai uji coba Burevestnik terbaru “bukanlah suatu kebetulan.”

Dalam opini yang dimuat di The Moscow Times, Bondarev mencatat bahwa hal ini "bertepatan sekali" dengan sanksi baru AS terhadap perusahaan minyak Rusia dan latihan nuklir Steadfast Noon NATO bulan ini.

Namun, Podvig enggan menghubungkan waktu pengujian tersebut dengan perkembangan geopolitik.

"Ini adalah program besar yang melibatkan banyak orang dan peralatan," kata Podivg. "Saya rasa mereka tidak akan mencoba menyesuaikannya dengan perkembangan politik tertentu saat ini — hanya saja sangat sulit."

Menurut Podvig, cara Rusia menyajikan modernisasi nuklirnya pada tahun 2018 bersifat strategis.

"Itu dibingkai sebagai respons terhadap upaya AS membangun pertahanan rudal. Menurut Presiden Rusia — dan saya pikir kepemimpinan Rusia secara umum — upaya pertahanan rudal AS dimaksudkan untuk mencegah Rusia melakukan pembalasan," ujar Podvig kepada The Moscow Times. 

Rusia, tambahnya, tampaknya melihat pertahanan rudal AS sebagai ancaman yang mampu melemahkan pencegahan strategisnya.

“Misi [Burevestnik] adalah memberi presiden Rusia kemampuan untuk mengatakan: 'kami memiliki sistem yang tidak terpengaruh oleh pertahanan rudal Anda',” kata Podvig.

 

 

(oln/tmt/*)

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved